Review kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Indonesia


review kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi indonesia

Review dan spesifikasi lengkap Xiaomi Redmi generasi pertama di indonesia. Dan apa saja keunggulan dan kelemahan dari smartphone Xiaomi Redmi WCDMA ini ?

* Postingan ini merupakan pindahan dari blog sebelumnya imoed dot com. Dikarenakan blog tersebut kami hapus maka dari itu semua postingan kami pindahka ke blog yang baru ini, yaitu pramud.com

  Xiaomi adalah pemain baru didunia smartphone, akan tetapi kualitas produk-produknya mampu menyaingi brand terkenal dan dengan harga yang lebih murah tentunya. walaupun produk xiaomi ini hanya dipasarkan di negara asalnya yaitu cina, tetapi penggemarnya sudah menyebar keselruh dunia termasuk indonesia. Dan yang terkenal dari Xiaomi ialah Sistem Operasinya, yaitu MIUI.



  Dan pada kesempatan kali ini saya akan sedikit sharing tentang xiaomi redmi generasi pertama yang WCDMA. Dan setelah perjuangan sekian lama pada akhirnya Xiaomi Redmi ini ada dalam genggaman saya, hehe' Dulu handphone ini di cina diberi nama Hongmi / Red rice, dan kemudian diganti dengan xiaomi Redmi sampai sekarang.
 
Spesifikasi Lengkap Xiaomi Redmi :

GENERAL
Jaringan
GSM  900/1800/1900
3G HSDPA  1900/2100
Dual SIM

LAYAR
IPS LCD capasitive touchscreen, 16 M colors
720 x 1280 pixels, 4.7 inchi (~312 ppi pixel density )
Multitouch , 10 point touch
Corning Gorilla Glass 2

DIMENSI
Ukuran 137 x 69 x 9.9 mm
Berat 158 g

MEMORY
Internal  4 GB
RAM  1 GB
MicroSD up to 32 GB

DATA
GPRS
EDGE
3G, HSDPA , HSUPA
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band
Wi-Fi Direct,  Wi-Fi hotspot
Bluetooth v4.0 with A2DP, LE
USB/Port v2.0, USB On-the-go

OS & PROSESOR
Sistem Operasi MIUI V5 (Basics on Android 4.2)
Chipset :
MediaTek MT6589T
CPU:
Quad-core 1.5 GHz Cortex-A7
GPU: PowerVR SGX544
Sensor Accelerometer, gyro, proximity, compass

KAMERA
Primer:
8 MP, 3264 x 2448  pixels, autofocus, LED flash,
1.4 µm pixel size, Geo-tagging, touch focus, face and smile detection, HDR, panorama
Video record 1080p@30fps

Sekunder:
1.3 MP, 720p@30fps

FITUR
Browser HTML5
A-GPS support
SMS, MMS, Email, IM, Push Email, RSS
Java via MIDP emulator
Radio FM
SNS integration
Active noise cancellation with dedicated mic
Predictive teks input
Organizer, document viewer, voice memo, dll

BATERAI
Li-Po 2000 mAh battery
Stand-by 2-3 hari



INTERFACE

  Xiaomi redmi ini mengusung layar cukup lebar 4.7 inchi dengan layar IPS LCD capasitive touchscreen, 16 juta warna, multitouch sampai 10 jari dan proteksi layar menggunakan Corning Gorilla Glass 2. Display-nya sangat bening dan tajam, ya walaupun kalau dibawah sinar matahari agak kurang. Tapi itu bisa diatasi dengan menambahkan screen protector anti glare.

  Menngunakan Sistem Operasi MIUI terbaru yakni MIUI v5 yang berjalan diatas OS Android v4.2 (Jelly Bean). Untuk tampilan MIUI nya, kita tidak akan menjumpai shortcut menu karena pada MIUI ini memang tidak ada menu. Untuk temanya pun udah banyak pilihan di marketnya MIUI, tinggal pilih lalu download aja mau yang gratis atau berbayar.

review kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi indonesia


review kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi indonesia


  Desainnya xiaomi redmi ini pun stylis, elegan, dan tetep terlihat premium. Untuk desain maupun bentuknya lebih baguslah dari pada punyanya si Samsul, hehehe. Walaupun dengan dimensi yang lumayan besar tetapi sangat nyaman di genggaman tangan mungil saya. Di tangan pun tidak terasa licin, pengoperasian dengan satu tangan pun bisa dilakukan dengan mudah.

 - Xiaomi redmi tampak depan
 terlihat ada tiga tombol back, home, dan menu. Di sisi kanan atas terdapat kamera sekunder

xiaomi hongmi tampak dari depan

review kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi indonesia


- Xiaomi Redmi tampak dari belakang
Di bagian belakang kamera primer yang di sandingkan dengan LED flash. Terlihat juga lubang speaker dan logo dari xiaomi

xiaomi redmi indonesia tampak dari belakang

review kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi indonesia

- Xiaomi Redmi tampak samping atas,
 terlihat sebuah port audio 3.5 mm yang bisa digunakan untuk headset, headphone maupun di colokan ke amplifier.

review kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi indonesia


- Xiaomi Redmi tampak samping bawah
Di bagian samping bawah terdapat port micro USB v2. Port ini digunakan untuk charger atau koneksi data ke PC, laptop, ataupun Flashdisk karena sudah suport USB On-the-go

bagian samping bawah xiaomi hongmi terlihat port USB


- Xiaomi redmi tampak samping kiri
Di bagian samping kiri hongmi terlihat sebuah tombol power dan sebuah tombol volume (+ -)

review kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi indonesia


- Xiaomi redmi tampak samping kanan
Dibagian ini tidak terlihat port maupun tombol.

review kelebihan dan kekurangan xiaomi redmi indonesia


Hardware

  Walaupun Xiaomi Redmi ini Handphone buatan cina, namun spesifikasinya Dewa. Untuk melakukan kinerjanya Redmi dipersenjatai dengan prosesor Quad-core 1.5 GHz Cortex-A7, MediaTek MT6589T. Dengan memori RAM yang pas-pasan yakni sebesar 1 GB. Untuk soal grafisnya, Redmi ini bisa dibilang bagus karena menggunakan GPU PowerVR SGX544.

  Kemudian saya cek dengan Antutu Benchmark dan hasilnya tembus dengan nilai yang lumayan. Di Antutu Benchmark xiaomi redmi ini bisa mencapai nilai 16808, yang dapat mengungguli Google nexus 4 dan masih dibawah Samsung Galaxy S3. Tapi jika dilihat dari hargannya, spesifikasi xiaomi redmi sudahlah sangat memuaskan.

hasil dari test antutu benchmark xiaomi redmi - pramud.com

  Dengan spesifikasi yang lumayan Gahar tersebut, kinerja Xiaomi redmi sangatlah lancar. Untuk memainkan game-game HD maupun browsing bisa dijalankan dengan mulus.
Dalam hal penyimpanan, Xiaomi Redmi ini dibekali dengan memori internal sebesar 4 GB dan bisa ditambah dengan memori microSD sampai dengan 32 GB.

  Untuk sumber daya kehidupannya, Xiaomi redmi menggunakan baterai Li-Po 2000 mAh. Untuk daya baterainya sendiri mencukupilah karena saya menggunakan hongmi dengan wajar, entah kalau dibuat untuk ngeGame terus-terusan kuat sampai berapa jam.


Data & Konektifitas

  Xiaomi Redmi versi WCDMA ini sudah suport 3G di indonesia. Saya coba menggunakan kartu provider 3 (Three) lancar jaya, sinyal HSDPA nya pun stabil. Redmi ini menggunakan Dual-SIM, dual standby dimana yang suport 3G hanya SIM 1 dan SIM 2 hanya GSM.

  Saya coba untuk berselancar di internet sangat cepat dan lancar, ya pengaruh kartu provider juga. Browser bawaannya juga nyaman dipake dan mendukung flash, browsernya juga bisa menggunakan chrome ataupun Opera mini.

tampilan browser bawaan xiaomi redmi - pramud.com
 
  Untuk konektifitas data lainnya pada xiaomi Redmi bisa menggunakan Bluetooth, Wi-Fi, dan micro USB. Untuk bluetooth-nya sendiri sudah menggunakan versi 4.0. Koneksi internet juga bisa menggunakan Wi-Fi, hongmi juga terdapat fitur Wi-Fi hotspot sehingga bisa berbagi konektifitas data ke perangkat lain. Dan untuk transfer data ke PC bisa menggunakan kabel data yang dicolok ke micro USB. Xiaomi Hongmi ini sudah suport USB On-the-go sehingga dapat membaca flashdisk yang di colokkan ke micro USB dengan kabel OTG tentunya.


Kamera

  Menurut saya, untuk spesifikasi kameranya pun cukup mumpuni. Dengan kamera belakang beresolusi 8 MP dan dengan fitur LED flash, autofocus, touchfocus, HDR dan panorama. Dan xiaomi redmi dapat merekam video full HD yakni 1080p@30fps.

 Bagian depan juga terdapat kamera 1.3 MP yang bisa untuk video call / video chat, berfoto, maupun merekam video 720p@30fps.

kamera belakang xiaomi redmi 8 MP - pramud.com

  Hasil jepretan dari kamera xiaomi redmi ini juga lumayan bagus, detail dan tajam jika dalam pencahayaan yang cukup. Jika pencahayaan kurang, kita dapat memanfaatkan cahaya dari LED flash nya. Dan berikut adalah hasil foto yang saya ambil dengan Xiaomi redmi.
 
Gambar diambil di siang hari menggunakan kamera belakang xiaomi redmi.

hasil jepretan kamera xiaomi redmi di siang hari
  
hasil kamera xiaomi redmi pada siang hari


Hasil gambar di ambil pada malam hari

hasil kamera xiaomi redmi pada malam hari

hasil jepretan xiaomi redmi pada malam hari

  Dan saya juga mencoba mengambil gambar dengan kamera bagian depan xiaomi redmi. Dan berikut ini hasilnya, lumayan burem? hehe. Tapi kalo untuk foto wajah bisa bening sob, dan foto wajah saya gak akan dipajang disini. hehe

hasil jepretan kamera depan xiaomi redmi


Multimedia

  Xiaomi redmi juga asyik digunakan untuk mendengarkan lagu-lagu mp3 kesukaan kita. Suara yang dikeluarkan dari speaker cukup keras, walaupun kualitas suarannya biasa saja karena tidak ada aqualizer untuk mengatur output suaranya.

  Dengan player bawaanya, redmi ini sudah mampu memutar video full HD. Saya coba untuk memutar film full HD yang berformat MKV begitu lancar dan mulus. Tapi sayangnya untuk player video bawaannya belum bisa membaca subtitle dari film tersebut. Tapi tidak terlalu masalah, kalo ingin nonton film kita bisa menggunakan MX player yang telah kita download dari google play.

Main Game
  Xiaomi redmi ini sudah saya coba memainkan beberapa game HD android. Ya walaupun masih sedikit game yang saya coba, soalnya belum sempat? hehe. Entar saya bakalan update untuk mencoba game-game HD lainnya. Dan inilah beberapa game Android yang sudah saya test dan dimainkan dengan lancar tanpa lag oleh Xiaomi redmi.
- Asphalt 8
- Call of Duty strike team
- NOVA 3
- I Gladiator
- Aralon HD
- E. Warriors 2
- Bounty Army
- NBA2K14
- Angry Bird
- Plants vs Zombies 2

Kelebihan Xiaomi Hongmi / Red Rice :
- Hp CINA spek DEWA
- layar IPS, bening dan tajam
- MIUI v5
- Prosesor Quad-Core 1.5 GHz
- Kamera mumpuni, hasilnya pun bagus
- Desain premium
- Bisa memainkan game HD dengan mulus

Kekurangan Xiaomi Hongmi / Red Rice :
- Memori internal kecil, hanya 4 GB
- RAM juga terasa pas-pasan, hanya 1 GB
- Tombol menu, home dan back tidak ada lednya, jadi kalo pas gelap tidak kelihatan



  Sahbat pramud, itulah sekilas tentang review kelebihan dan kekurangan smartphone Xiaomi redmi. Ya walaupun lumayan panjang dan gak lebar, hehe. Jika sahbat kurang jelas atau ada yang ingin ditanyakan silahkan berkomentar, dan akan saya jawab sebisanya. Dan jika saya tidak bisa, tetap akan saya jawab. hehe



Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Review kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Indonesia"